10 Buah Ajaib Untuk Kulit

 1. Pepaya

Buah pepaya adalah sumber Vitamin A, Vitamin C, dan likopen. Vitamin C dan likopen bertugas melindungi kulit dari tanda-tanda penuaan diri. Misalnya keriput, flek, dan kulit kusam.


Penelitian membuktikan kalau likopen juga ampuh untuk mengurangi ruam kemarahan yang  terjadi akibat  paparan sinar ultraviolet. Sementara peenelitian lain menemukan bukti  kalau konsumsi likopen dan vitamin c secara teratur selama 14 minggu bisa memudarkan kerutan pada wanita dewasa 

2. Alpukat

kandungan lemak tak jenuh dalam alpukat sangat  baik dikomsumsi dan tidak meningkatkan kadar kolestrol.

Disamping itu, lemak dari alpukat dapat mengencagkan kulit sehingga terlihat lebih muda. Alpukat juga mengandung Vitamin E yang dapat melindungi kulit dari kerusakan aakibat paparan sinar matahari dan meregenerasi kulit..

3. Lemon

Buah lemon merupakan "Bleaching Agent" yang dapat mencerahkan kulit secara alami. Kandungan vitamin c di dalam nya dapat membuang toksin dan melindungi kulit dari hiperpig mentasi, maka tidak ada salahnya jika kamu menambah kan  lemon ke diet sehari-hari.

4. Apel

Apel mengandung vitamin C dalam bentuk asam askorbat. Satu buah apel berukuran besar dapat memenuhi 14 persen kebutuhan vitamin C wanita dewasa.

Apel juga mengandung vitamin A dan tembaga. Tembaga diperlukan kulit untuk membentuk melanin yang bertugas melindungi kulit dari efek buruk sinar matahari

5. Pisang

Pisang mengandung Vitamin A, B, dan C yang bagus untuk memelihara kesehatan kulit.

Manfaatkan buah pisang sebagai masker kulit wajah. Buah ini dapat memberikan manfaat mencerahkan kulit. Cukup gunakan masker pisang ini dua kali dalam seminggu. Bila menggunakannya secara rutin, maka hasilnya pun akan segera terlihat.

6. Timun

Timun juga memiliki antioksidan, dan kulit timun juga kaya akan vitamin C, K, dan serat. Bahkan, teripang (alias timun laut atau sea cucumber) juga dipercaya dapat mencerahkan kulit dan mengurangi garis halus pada wajah.

7. Buah naga

Buah naga merah mengandung vitamin C yang cukup tinggi. Selain itu, lebih dari separuh kandungan buah naga adalah air. Cairan tersebut akan membantu menjaga kelembapan kulit dari dalam.

8. Strawberry

Strawberry bisa membantu Anda mengangkat sel-sel kulit mati secara alami. Di samping itu, strawberry juga bisa membuat kulit tampak lebih cerah dan terasa halus saat disentuh. Manfaatkan buah yang bagus  untuk kulit ini dengan membuatnya sebagai masker.

9. Mangga

Selain manis dan kaya akan serat, buah mangga dapat melindungi kulit dari inflamasi, konstipasi, dan kerusakan DNA berkat vitamin A, E, C, K, flavonoid, dan beta-carotene. Maka dari itu, buah mangga sering dipakai sebagai bahan untuk shampo atau body butter karena kandungan dalamnya dapat menyegarkan kulit dan mempercepat penyembuhan luka.

10. Buah srikaya

Buah ini menyimpan berbagai vitamin dan nutrisi, mulai dari Vitamin A, B, C, Fosfor, Kalsium, Protein, Zat Besi, Niasin, Potassium, dan Magnesium. Buah srikaya bisa menjadi masker alami untuk mengencangkan kulit wajah dan mencegah penuaan dini.



Jonny Richards

Templateify is a site where you find unique and professional blogger templates, Improve your blog now for free.

Post a Comment (0)
Previous Post Next Post

Terkini