Vaksin Covid 19 Akan Mulai Didistribusikan Tanggal 14 Januari Oleh Pemerintah Bintan

 



CENTRALBATAM.CO.ID, Binttan  - Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Bintan, dr Gama Isnaeni mengungkapkan bahwa sebanyak 1.331 Tenaga Kesehatan (Nakes) di Kabupaten Bintan bakal menerima suntikan vaksin gratis. Hal tersebut diungkapkannya usai rapat di Kantor Bapelitbang Bintan, Selasa (12/1) pagi.

Gama mengungkapkan nantinya Kabupaten Bintan  akan mendapatkan jatah yakni sebanyak 2.680 vaksin yang rencananya akan mulai didistribusikan pada 14 Januari mendatang. Namun ditahap awal ini, vaksin tersebut hanya diperuntukkan untuk nakes terlebih dahulu.

" Besok rencananya kita akan terima dari pihak Provinsi sebanyak 2.680 vaksin dan rencananya tanggal 14 Januari akan mulai kita distribusikan, dan Nakes nantinya dapat langsung ke Puskesmas terdekat dimana seluruh Puskesmas akan diaktifkan bagi penyaluran vaksinasi " ungkapnya.

 Sementara itu, Bupati Bintan, Apri Sujadi mengungkapkan bahwa dirinya akan mendukung upaya penanganan virus covid 19. Rencananya nanti bersama unsur Forkopimda Kabupaten Bintan akan divaksinasi terlebih dahulu dan baru sesudahnya seluruh Nakes Bintan.

 " Penyerahan vaksin dari pihak Provinsi ke Kabupaten/Kota rencananya besok dan nanti akan langsung dibawa ke gudang Dinkes/RSUD Bintan. Bupati Bintan dan unsur Forkominda Bintan juga rencananya akan menerima vaksin terlebih dahulu " tutupnya

Jonny Richards

Templateify is a site where you find unique and professional blogger templates, Improve your blog now for free.

Post a Comment (0)
Previous Post Next Post

Terkini